Nasehat

Atsar.id
Atsar.id oleh Atsar ID

antara anak, orang tua dan ma'had (sebuah renungan)

ANTARA ANAK, ORANG TUA, DAN MA'HAD # Sebuah Renungan # 1. Pada asalnya, anak adalah tanggung jawab orang tua, termasuk dalam hal pendidikan mereka. Ma’had dengan berbagai kekurangan yang ada bukanlah pembimbing utama, melainkan hanya membantu orang tua untuk mencetak anak yang saleh. Ketika anak disekolahkan di ma’had, secara tidak langsung orang tua telah memberikan kepercayaan kepada ma’had. Apabila hal ini disadari, tentu ada beberapa konsekuensi dari rasa percaya orang tua terhadap ma’had. Yang terpenting di antaranya ialah adanya kerja sama yang baik guna mendukung perkembangan belajar anak. 2. Peraturan yang dikeluarkan oleh ma’had adalah salah satu bentuk kasih sayang dan kepedulian ma’had terhadap anak. Perlu diketahui, peraturan tersebut merupakan hasil musyawarah asatidzah yang ada di ma’had, bukan hasil pemikiran individual. Maka dari itu, harus ada kesepahaman dan dukungan dari orang tua agar peraturan yang dibuat dapat berjalan efektif. Contoh, larangan penggunaan motor, hp, dan internet, baik di rumah ataupun di ma’had. 3. Keluarnya ST (Surat Teguran) atau SP (Surat Peringatan) bagi santri adalah hasil musyawarah yang panjang dari asatidzah di ma’had. Oleh karena itu, selayaknya orang tua mendukung dan husnu zhan dengan ketetapan tersebut sehingga bisa menjadi terapi yang efektif bagi anak. Selain sebagai terapi bagi pelaku, ST atau SP juga bermanfaat guna meminimalisir efek buruk yang bisa menulari santri lain yang relatif masih baik perilakunya. 4. Orang tua diminta lebih peduli terhadap proses pendidikan anaknya. Bukankah tujuan orang tua mencari maisyah adalah untuk maslahat keluarga? Adalah sangat naif jika kepentingan mencari maisyah sampai mengalahkan perhatian terhadap pendidikan anaknya. Salah satu indikator rendahnya kepedulian orang tua terhadap anak adalah minimnya pemeriksaan dan penandatanganan Buku Komunikasi. Bahkan, dalam sebuah kelas, tidak sampai 20% orang tua yang mengecek dan menandatangani Buku Komunikasi putra/putrinya. Akhirnya, orang tua . pun tidak tahu perkembangan pelajaran anak, sampai mana hafalan anaknya, apa saja yang terjadi pada anak di sekolah hari itu, pesan apa saja yang disampaikan oleh guru, dll. Karena itu, orang tua diharapkan lebih intensif lagi ikut mengiringi dan memberikan perhatian pada proses pendidikan anaknya, mengecek hasil pelajaran yang didapat di sekolah, dan membantunya jika ada kesulitan dalam memahami pelajaran. Hindarkan kesan bahwa ketika anak sudah masuk ma’had, orang tua sudah tidak lagi bertanggung jawab terhadap pendidikan anak. Ini anggapan yang perlu diluruskan. Di antara bentuk kepedulian terhadap pendidikan anak, orang tua dan guru memberi teladan yang baik dalam kehidupan keseharian. Hal ini sangat besar pengaruhnya terhadap sisi kejiwaan anak. Masih terngiang di benak kita, nasihat asy-Syaikh Abdullah al-Bukhari di masjid al-Anshar ini beberapa tahun yang lalu. Beliau menceritakan, ketika berdakwah di Prancis, ada seorang ayah yang mengeluhkan tingkah laku anaknya. Sebelum menjawab, beliau bertanya terlebih dahulu kepadanya, “Apa yang sudah Anda lakukan untuk kebaikan diri Anda? Sudahkah Anda belajar agama? Sudahkah Anda beribadah dengan benar? Sudahkah… sudahkah….” dst. Ya, kesalehan seorang anak sangat dipengaruhi oleh faktor kebaikan dan kesalehan kedua orang tuanya. Di antara bentuk kepedulian terhadap anak ialah kebijakan yang selaras dari abi dan ummi. Abi dan ummi tidak boleh berselisih tentang sebuah aturan tertentu terkait dengan anak ketika di rumah. Misal, abi melarang anak melakukan sesuatu, tetapi ummi membolehkannya; atau sebaliknya. Efeknya, anak kurang menghormati kedua orang tuanya. Di antara bentuk kepedulian terhadap anak, ketika timbul perbedaan pemahaman antara orang tua dan ma’had tentang sebuah masalah, adalah tidak bijak untuk memberitahu atau membiarkan anak mengetahuinya. Sebab, hanya efek negatif yang akan didapat. Bisa jadi, anak akan berpihak kepada orang tua dan kehilangan kepercayaan terhadap ma’had (baca: guru); ini tentu buruk. Bisa jadi pula, anak akan berpihak kepada guru dan kehilangan kepercayaan terhadap orang tua; dan ini lebih buruk dari yang pertama. Satu hal yang tidak boleh dilupakan, hendaknya orang tua selalu mendoakan anaknya agar menjadi anak yang saleh. Patut kita sadari, merekalah sebenarnya harta kita. Apabila mereka menjadi anak yang saleh, merekalah yang akan mendoakan kita setelah wafat. Pun demikian bagi para guru, tidak ada yang lebih membahagiakan mereka selain melihat anak didiknya menjadi generasi yang saleh, memiliki adab yang sempurna, muamalah yang baik, serta mengerti hak dan kewajiban sebagai seorang muslim. Tidak ada yang diinginkan dari semua itu, kecuali bahwa para guru juga ikut mendapatkan pahala dari kebaikan yang diamalkan oleh anak didik mereka. (Ringkasan taushiyah al Ustadz Syafruddin pd acara penerimaan rapor Ramadhan 1435 H, tahun lalu) Dikirim dari seorang ikhwan, Al-Akh Abu Abdillah Aris
9 tahun yang lalu
baca 6 menit
Atsar.id
Atsar.id oleh Atsar ID

terapi untuk menggapai ikhlas

Terapi Untuk Menggapai Ikhlas Oleh Ibnu Qoyyim al-Jauziyyah Keikhlasan di dalam hati tidak dapat berkumpul dengan dua hal yakni ▪ suka dipuji dan disanjung ▪ dan rakus terhadap yang ada pada manusia* kecuali seperti berkumpulnya air dan api, dhobb** dan ikan. Maka apabila jiwamu membisikimu menginginkan keikhlasan, maka pertama kali hadapilah sifat rakus tersebut, hingga bunuhlah dengan menggunakan pisau keputus-asaan. .dan hadapilah pujian dan sanjungan, hingga bersikaplah merasa tidak perlu terhadap keduanya, seperti ketidak-perluan para pecinta dunia terhadap akhirat. Sehingga apabila engkau bisa istiqomah di dalam membunuh kerakusan tersebut, dan (senantiasa) merasa tidak perlu terhadap pujian dan sanjungan, maka keikhlasan akan mudah bagimu. ❓ Jika engkau bertanya: "Dan apa yang bisa memudahkanku di dalam membunuh sifat rakus tersebut dan (memudahkanku untuk) merasa tidak perlu terhadap pujian dan sanjungan?" 👉  Aku jawab: Adapun membunuh sifat rakus tersebut, maka yang memudahkanmu padanya adalah pengetahuanmu yang penuh keyakinan bahwa tidak ada sesuatupun yang diharapkan kecuali perbendaharaannya hanya ada di Tangan Alloh saja, tidak ada selain-Nya yang memilikinya, dan tidak ada yang memberikannya kepada seorang hamba kecuali Dia. Adapun sikap merasa tidak perlu terhadap pujian dan sanjungan, maka yang memudahkanmu padanya adalah pengetahuanmu bahwa tidak ada seorangpun yang pujiannya itu bermanfaat dan membuat semakin bagus, serta (tidak ada yang) celaannya itu membuat celaka dan membuat buruk, kecuali hanya Alloh saja. Seperti yang dikatakan oleh seorang badui kepada Nabi -shollallohu 'alaihi wa sallam : "Sungguh pujianku adalah penghias dan celaanku adalah memperburuk". Maka beliau -shollallohu 'alaihi wa sallam- bersabda: "Yang demikian itu (hanyalah) Alloh -Azza wa Jalla-". 💦 Maka jadikan dirimu merasa tidak perlu kepada pujian orang-orang yang pujiannya tersebut tidaklah memperbagus dirimu, dan (merasalah tidak peduli kepada) celaan orang-orang yang celaannya tidaklah memperburuk dirimu. Dan berharaplah pujian (Alloh) yang semua keindahan ada pada pujian-Nya, dan yang semua keburukan ada pada celaan-Nya. Dan seseorang tidak akan mampu melakukannya kecuali dengan sabar dan yakin. 🔓 Sehingga kapan saja engkau kehilangan sabar dan yakin, maka engkau akan seperti orang yang ingin bepergian jauh lewat lautan tanpa adanya kendaraan. Alloh تعالى berfirman: فَاصْبِرْ إِنَّ وَعْدَ اللَّهِ حَقٌّ ۖ وَلَا يَسْتَخِفَّنَّكَ الَّذِينَ لَا يُوقِنُون "Maka bersabarlah, sungguh janji Alloh itu benar. Dan janganlah orang-orang yang tidak yakin itu menggelisahkanmu." Dan Alloh تعالى berfirman: وَجَعَلْنَا مِنْهُمْ أَئِمَّةً يَهْدُونَ بِأَمْرِنَا لَمَّا صَبَرُوا ۖ وَكَانُوا بِآيَاتِنَا يُوقِنُون "Dan Kami jadikan diantara mereka para pemimpin yang mereka itu memberikan petunjuk dengan perintah Kami, tatkala mereka bersabar dan yakin terhadap ayat-ayat Kami." 📖  [ Al-Fawaid hal. 219-220 ] ___________________________ * maksudnya: mengharapkan imbalan dari manusia. Dan makna inilah yang dimaksudkan dengan kata "rakus" pada kalimat-kalimat berikutnya. [ pent.] ** hewan padang pasir yang mirip biawak. [pent.] ˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚˚ 📝  Alih Bahasa: Ibnu Abi Humaidi حفظه الله Untuk fawaaid lainnya bisa kunjungi website : 🌏  www.ittibaus-sunnah.net
9 tahun yang lalu
baca 7 menit
Atsar.id
Atsar.id oleh Atsar ID

jangan engkau pergi bersama dunia dan syahwat

Berkata Al-'Allamah asy-Syaikh Doktor Rabi' bin Hadi al-Madkhalihafizhahullahu ta'ala: "Wahai saudaraku, janganlah kamu pergi bersama dunia, bersama syahwat, bersama was-was, dan bisikan-bisikan yang rusak. Berusahalah untuk berfikir yang bermanfaat untukmu, untuk menanti kematian. Apabila kamu di waktu sore, jangan tunggu waktu pagi. Apabila kamu di waktu pagi, maka jangan tunggu waktu sore. Jangan biarkan angan-angan itu meluas, dan masa itu memanjang. Kamu ingin membangun istana- istana, menguasai negeri-negeri. Jadikanlah angan-anganmu pendek dan apabila jiwamu lepas, maka ia akan pergi. berusahalah untuk mengikatnya dan menetapkannya. Karena hatimu membututuhkan terapi. Pikirkanlah! Ini adalah agama Allah ta'ala dan kamu tidak tahu kapan kematian akan mengagetkanmu serta dalam keadaan ɑpa kamu? * Wajib atasmu untuk menyertakan ketakwaan di dalam keadaanmu, apapun itu. " Bertakwah kepada Allah di manapun kamu berada." Beribadahlah kepada  Allah ta'la seakan- akan engkau melihatnya, dan seandainya engkau tidak melihatnya, maka sungguh Dia melihatmu. Dengan perasaan yang mulia inilah yang akan menjadikan hati seseorang hidup. Adapun bila mati hati seorang dan hilang perasaan- perasaan ini-aku berlindung kepada Allah ta'ala- maka janganlah kamu tunggu kecuali semua musibah, wal'iyadzubillah-aku berlindung kepada Alkah ta'ala. Hati yang bertakwa bagaikan bagaikan pakaian yang bersih, tidak menerima kotoran apapun. Hati yang mati tidak akan merasakan apa-apa, walaupun kamu sayat dengan pisau, kamu lempar dengan pisau kecil atau besar, ataupun dengan tombak, tidak akan terasa? Karena sesungguhnya dia telah mati. Kita memohon kepada  Allah ta'ala keselamatan. Sumber: http://www.mediafire.com/view/?r86h8n18t069tt7 Abu Zufa Anas Diambil dari al-Ukhuwwah
10 tahun yang lalu
baca 2 menit
Atsar.id
Atsar.id oleh Atsar ID

kita tidak mungkin diam dari kebatilan

KITA TIDAK MUNGKIN DIAM DARI KEBATILAN DAN PENYIMPANGAN [ Bantahan Indah Untuk Ahlut Takhdzil (Penggembos) dan Mumayyi' (Anti Tahdzir) ] Oleh: . Asy Syaikh Sholih Fauzan bin Abdullah Fauzan Al-Fauzan  -hafidzahullah- ✹ ✹ ✹ وَأَنَّ هَـذَا صِرَاطِي مُسْتَقِيماً فَاتَّبِعُوهُ ﴿١٥٣ ﴾ "Dan bahwa (yang Kami perintahkan) ini adalah jalan-Ku yang lurus, maka ikutilah dia." [Q.S. Al-An’aam :153.] Siapapun yang mendatangi kita dan menginginkan agar kita keluar dari jalan (shirothol mustaqim) ini maka sungguh kita: PERTAMA : Menolaknya. KEDUA      : Tidak cukup bagi kita sekedar menolak saja KARENA kita harus menerangkannya dan MENTAHDZIR darinya (orang-orang yang keluar  dari jalan yang lurus). ﻧﺤــﺬﺭ ﺍﻟﻨﺎﺱ ﻣﻨــﻪ ﻭﻻﻳﺴﻌﻨﺎ ﺍﻟﺴﻜــﻮﺕ ﻋﻠﻴﻪ؛ ﻷﻧــﻪ ﺇﺫﺍ ﺳﻜﺘﻨﺎ ﻋﻠﻴﻪ ﺍﻏﺘﺮ ﺑــﻪ ﺍﻟﻨﺎﺱ.. Kita mentahdzirnya dan tidak mungkin untuk kita diam atasnya. SEBAB andaikata kita BUNGKAM darinya, orang-orang pasti TEPERDAYA OLEHNYA. Terlebih-lebih apabila ia seorang yang fasih, handal berbicara, pintar menulis, dan ahli seni budaya maka mereka akan tertipu olehnya. Mereka akan berucap: “Ini seorang yang ahli dan termasuk pemikir” sebagaimana terjadi sekarang!! ﻓﺎﻟﻤﺴﺎﻟــﺔ ﺧﻄﻴﺮﺓ ﺟــــﺪﺍ ، ﻭﻫــﺬﺍ ﻓﻴﻪ ﻭﺟﻮﺏ ﺍﻟــﺮﺩ ﻋﻠﻰ ﺍﻟﻤﺨـــﺎﻟﻒ، Sehingga permasalahannya (jika kita bungkam) SANGAT BERBAHAYA. Dan ini tersirat di dalamnya KEWAJIBAN RUDUD/ MEMBANTAH  SESEORANG YANG MENYELISIHI JALAN YANG LURUS. Berlawanan dengan apa yang mereka katakan: ﺍﺗﺮﻛــﻮﺍ ﺍﻟـــﺮﺩﻭﺩ ﺧﻠﻮﺍ ﺍﻟﻨﺎﺱ ﻛﻞ ﻟــﻪ ﺭﺃﻳﻪ ﻭﺍﺣﺘﺮﺍﻣــ ﻪ ﻭﺣﺮﻳﺔ ﺍﻟﺮﺍﻱ ﻭﺣﺮﻳﺔ ﺍﻟﻜﻠﻤــﺔ ؛ TINGGALKAN RUDUD (BANTAHAN-BANTAHAN), BIARKAN ORANG-ORANG,  MASING-MASING MEMILIKI PANDANGAN DAN PEMULIAAN SERTA KEBEBASAN BERPIKIR DAN BERBICARA!! Dengan ucapan seperti ini akan MEMBINASAKAN UMMAT. Para salaf dahulu tidak diam dari semisal orang-orang ini.. Mereka (salaf) MEMBONGKAR KEJELEKAN dan membantah mereka ini karena memahami bahaya mereka (penyelisih jalan yang lurus  ini) terhadap ummat. Kita TIDAK MUNGKIN DIAM dari kejelekan mereka di saat mesti dijelaskan apa yang Allah turunkan. Jika tidak, kita akan termasuk golongan yang Allah berfirman tentang mereka: إِنَّ الَّذِينَ يَكْتُمُونَ مَا أَنزَلْنَا مِنَ الْبَيِّنَاتِ وَالْهُدَى مِن بَعْدِ مَا بَيَّنَّاهُ لِلنَّاسِ فِي الْكِتَابِ أُولَـئِكَ يَلعَنُهُمُ اللّهُ وَيَلْعَنُهُمُ اللَّاعِنُونَ ﴿١٥٩﴾ "Sesungguhnya orang-orang yang MENYEMBUNYIKAN apa yang telah Kami turunkan berupa keterangan-keterangan (yang jelas) dan petunjuk, setelah Kami menerangkannya kepada manusia dalam Al Kitab, mereka itu DILAKNATI ALLAH dan dilaknati (pula) oleh semua (makhluk) yang dapat melaknati."[ Q.S. Al-Baqarah: 159]. ﻓﻼﻳﻘﺘﺼﺮ ﺍﻷﻣــــﺮ ﻋﻠﻰ ﺍﻟﻤﺒﺘﺪﻉ ؛ ﺑﻞ ﻣﻦ ﺳﻜﺖ ﻋﻨــﻪ ، ﻣﻦ ﺳﻜﺖ ﻋﻨﻪ ﻳﺘﻨﺎﻭﻟــﻪ ﺍﻷﻣﺮ ﻭﺍﻟﻌﻘـــﺎﺏ ؛ ﻷﻥ ﺍﻟﻮﺍﺟﺐ ﺍﻟــﺮﺩ ﻭﻫﺬﻩ ﻭﻇﻴﻔﺔ ﺍﻟـــﺮﺩﻭﺩ ﺍﻟﻌﻠﻤﻴﺔ ، Maka perintah (menjelaskan) itu TIDAK sekedar tertuju kepada mubtadi’ saja; bahkan (termasuk) orang-orang yang BUNGKAM DARI MENJELASKAN (AL-HAQ) . Seseorang yang bungkam darinya akan terkena perintah dan hukuman (di dalam ayat) karena yang wajib adalah MEMBANTAH, dan ini tugas membantah secara ilmiah. Rudud/Bantahan ilmiyyah  (dari para ulama) banyak tersedia sekarang di maktabah kaum muslimin yang seluruhnya membela Shirothol mustaqim (jalan yang lurus) dan mentahdzir dari mereka-mereka ini. Sehingga sudah tidak laku lagi pemikiran itu atas kita, pemikiran slogan “kebebasan berpendapat”, “kebebasan berbicara”, dan seterusnya…. ﻧﺤﻦ ﻣـــﺎ ﻗﺼﺪﻧﺎ ﺍﻵﺧـــﺮ ؛ ﻗﺼﺪﻧﺎ ﺍﻟﺤﻖ ، ﻣﺎ ﻗﺼﺪﻧﺎ ﻧــــﺠﺮﺡ ﺍﻟﻨﺎﺱ ، ﻭﻻﻧﺘﻜﻠﻢ ﻓﻲ ﺍﻟﻨﺎﺱ ،ﺍﻟﻘﺼﺪ ﻫﻮ ﺑﻴﺎﻥ ﺍﻟﺤﻖ ' ﻫﺬﻩ ﺍﻣﺎﻧﺔ ﺣﻤﻠﻬـــﺎ ﺍﻟﻠﻪ ﺍﻟﻌﻠﻤـــﺎﺀ ' Kita tidak bermaksud yang lain; yang kita inginkan adalah kebenaran BUKAN MELUKAI KEHORMATAN PRIBADI SESEORANG. Dan bukan tujuannya membincangkan seseorang. Yang dikehendaki adalah MENJELASKAN KEBENARAN. Ini adalah amanah yang Allah telah membebankannya kepada ulama. Dan tidak boleh untuk diam terhadap semisal mereka-mereka ini.  Namun yang menyedihkan apabila seseorang datang membantah mereka ini, serta-merta mereka berujar: “INI SIKAP  YANG TERGESA-GESA…PADA DIRIMU ADA SIFAT DEMIKIAN DAN DEMIKIAN. ORANG INI TIDAK BERHAK UNTUK DIBANTAH, SEANDAINYA DIDIAMKAN PERKARANYA TIDAK AKAN MEMBESAR KEMANA-MANA” dan yang selainnya dari bisikan-bisikan (syubhat).. ﻓﻬـــﺬﺍ ﻻ ﻳﺨﺬﻝ ﺃﻫــﻞ ﺍﻟﻌﻠﻢ ﺃﻥ ﻳﺒﻴﻨﻮﺍ ﻟﻠﻨﺎﺱ ﺷﺮ ﻫﺆﻻﺀ ﺍﻟﺪﻋـــﺎﺓ ﺍﻟﻀﻼﻝ ، Maka sikap (lembek) ini tidak akan mampu menggembosi ulama untuk mereka menjelaskan bagi manusia tentang kejelekan para da'i yang sesat ini.  Tidak diterima dari mereka (syubhat tersebut). Namun kita katakan: Seharusnya seorang ulama dan bukan setiap orang yang membantah. Suatu kemestian, tidak menegakkan bantahan kecuali ulama (pemilik bashiroh) yang mereka: Mengetahui yang salah dari yang benar, Mengetahui yang benar dari yang bathil, Dan mengetahui bagaimana cara membantah dan apa argumen-argumen dan jawaban atas syubhat-syubhat itu.” www.albaidha.net/vb/showthread.php?t=52231  ✲✹✲ Sumber:  Syarhus Sunnah Al-Barbahariy, Syarh Asy-Syaikh Sholih bin Fauzan al-Fauzan, kaset  ke-13. Alih Bahasa :  Al-Ustadz Abu Yahya Al-Maidany (Solo) hafidzahullah [FBF-5] _____________________ مجموعـــــة توزيع الفـــــوائد  WA Forum Berbagi Faidah [FBF] | www.alfawaaid.net
10 tahun yang lalu
baca 5 menit