KURANG KERJAAN MERUPAKAN SUMBER PENYAKIT
Syaikh Muhammad bin Shalih al 'Utsaimin rahimahullah berkata,
Sungguh, di antara sebab utama munculnya prilaku menyimpang pada generasi muda adalah tidak adanya aktifitas dalam kesehariannya. Kosong dari kegiatan bermanfaat merupakan penyakit berbahaya bagi pikiran, akal dan kecakapan seseorang. Jiwa ini harus memiliki aktifitas dan pekerjaan.
Apabila jiwa tidak ada kerjaan yang dilakukan, maka pikiran menjadi ngelantur, akal menjadi lemah, dan malas beramal. Pada akhirnya, hati selalu diselimuti rasa cemas dan muncul lah pikiran-pikiran yang negatif.
Obat semua itu adalah berupaya sekuat tenaga untuk berbuat apa saja yang pas baginya, baik menyibukkan diri dengan membaca, atau berdagang, atau pekerjaan lainnya yang membuatnya tidak menganggur.
Sumber: Min Musykilatis Syabab, hal.14-15
Diterjemahkan oleh: al Ustadz Abdul Wahid bin Faiz at Tamimi
#Fawaidumum #akhlak
Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
MUNGKIN INI ALASAN MENGAPA KITA MALAS
ORANG YANG PALING BANYAK HISABNYA
Mu’awiyyah bin Qurrah rahimahullah berkata:
أكثر الناس حسابا يوم القيامة الصحيح الفارغ.
"Manusia yang paling banyak hisabnya pada hari kiamat nanti adalah orang sehat yang banyak menganggur (tidak menggunakan waktunya untuk hal-hal yang bermanfaat di dunia atau di akhirat)."
Iqtidhaul 'Ilmil 'Amal, hlm. 103
Sumber || https://twitter.com/channel_moh/status/821871983973568512
WhatsApp Salafy Indonesia
Channel Telegram || http://bit.ly/ForumSalafy
BOSAN MENUNTUT ILMU? COBA BACA NASEHAT INI !
ISLAM MEMBENCI PENGANGGURAN DAN KEMALASAN .
Asy-Syaikh Shalih al-Fauzan hafizhahullah berkata:
ﻛﺎﻥ ﻋﻤﺮ ﺑﻦ ﺍﻟﺨﻄﺎﺏ ﺭﺿﻲ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻨﻪ ﻳﻀﺮﺏ ﻣﻦ ﻭﺟﺪﻩ ﻗﺎﻋﺪﺍً ﻳﻀﺮﺑﻪ ﺑﺎﻟﺪﺭﺓ ﻭﻳﺄﻣﺮﻩ ﺑﺎﻟﻜﺴﺐ ﻭﻃﻠﺐ ﺍﻟﺮﺯﻕ.
"Dahulu Umar bin al-Khaththab radhiyallahu anhu biasa memukul orang yang beliau jumpai menganggur, beliau memukulnya dengan cambuk dan menyuruhnya agar berusaha dan mencari rezeki."
Sumber || http://www.alfawzan.af.org.sa/node/13265
WhatsApp Salafy Indonesia
Channel Telegram || http://bit.ly/ForumSalafy