Orang yang ingin masuk toilet disunatkan untuk mendahulukan kaki kirinya, sambil mengucapkan: “Bismillah allahumma inni a’udzu bika minal khubutsi wal khaba’its” Ya Allah, dengan menyebut nama-Mu, aku berlindung kepada-Mu dari segala kotoran yang menjijikkan , dan jika ia ingin berwudu di tempat yang khusus disediakan untuk berwudu, maka ia mengucapkan basmalah sebelum berwudu, sebab membaca basmalah sebelum berwudu itu hukumnya wajib, berdasarkan sabda Nabi Muhammad shallallahu `alaihi wa sallam,
“Tidak ada (kesempurnaan) wudu bagi orang yang tidak menyebut nama Allah padanya.”
Hadis ini diriwayatkan oleh beberapa orang sahabat Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, dan sanadnya berstatus hasan.
Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.