Atsar.id
Atsar.id oleh Atsar ID

doa dan niat khusus menyembelih akikah

2 tahun yang lalu
baca 2 menit

ADAKAH DOA DAN NIAT KHUSUS DALAM MENYEMBELIH AKIKAH? 

Pertanyaan, 

Bismillah. Afwan ustadz, ana mau tanya. Apakah ada do'a atau niat khusus dalam menyembelih akikah ya ustadz.?

Jawaban, 

al-Ustadz Abu Fudhail 'Abdurrahman bin 'Umar hafizhahullah, 

Adapun niatnya, maka cukup kita bertujuan dan bertekad di hati bahwa kambing ini adalah digunakan untuk melaksanakan ibadah akikah karena niat itu maknanya adalah tujuan dan bertekad di hati, tanpa perlu melafalkannya di hati maupun di lisan. Adapun bacaan yang harus diucapkan ketika menyembelih hewan apapun baik akikah ataupun yang lainnya adalah bacaan bismillaah. Hal ini berdasarkan firman Allah ta'ala, 

وَلَا تَأْكُلُوا مِمَّا لَمْ يُذْكَرِ اسْمُ اللَّهِ عَلَيْهِ وَإِنَّهُ لَفِسْقٌ

"Janganlah kalian memakan binatang-binatang sembelihan yang tidak disebut nama Allah ketika menyembelihnya. Sesungguhnya perbuatan yang semacam itu adalah suatu kefasikan." (Al-An’am: 121).

Atas dasar ini, jika hewan tersebut tidak disebut ucapan bismillaah ketika menyembelihnya, hewan tersebut tidak halal dimakan. Adapun bacaan yang disunahkan setelah bismillaah adalah wallaahu akbar allaahumma laka wa ilaika haadzihi aqiiqotu fulan. Hal ini berdasarkan hadis yang disebutkan oleh al-Imam an-Nawawi rahimahullah yaitu hadis dari Aisyah radhiyallahu 'anha, 

 أن النبي صلى الله عليه وسلم (عق عن الحسن والحسين وقال قولوا باسم الله والله أكبر اللهم لك وإليك هذه عقيقة فلان) فرواه البيهقي بإسناد حسن

"Bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam pernah mengakikahi kedua cucunya yaitu al-Hasan dan al-Husain dan bersabda, 

'Ucapkanlah, 

bismillaah wallaahu akbar allaahumma laka wa ilaika haadzihi aqiiqotu fulan (yang dimaksud dengan fulan disini adalah nama yang diakikahi misal namanya muhammad, maka jika demikian dikatakan, aqiiqotu Muhammad) diriwayatkan oleh al-Baihaqi dengan sanad yang hasan.' (Al-Majmū', 8/428)."

Wallahua'lam

📃 𝐒𝐮𝐦𝐛𝐞𝐫: 𝐌𝐚𝐣𝐦𝐮'𝐚𝐡 𝐚𝐥-𝐅𝐮𝐝𝐡𝐚𝐢𝐥

✉️ 𝐏𝐮𝐛𝐥𝐢𝐤𝐚𝐬𝐢: https://t.me/TJMajmuahFudhail

Oleh:
Atsar ID