Ukhuwah Anak Kuliah
Ukhuwah Anak Kuliah oleh timartikel

dzulqarnain adalah alexander agung? simak yang berikut!

3 tahun yang lalu
baca 1 menit
Dzulqarnain adalah Alexander Agung? Simak yang Berikut!

❓❓❓ DZULQARNAIN ADALAH ALEXANDER AGUNG? SIMAK YANG BERIKUT!

Imam al-Bukhari rahimahullah membawakan kisah Dzulqarnain dalam “Kitabul Fitan”, “Bab Qishshatu Ya’juj wa Ma’juj” dalam Shahih-nya, sebelum “Bab Qaulullah ta’ala Wattakhadza Ibrahima Khalilan”. Ini merupakan isyarat untuk menyatakan lemahnya pendapat bahwa Dzulqarnain yang disebut dalam al-Qur’an adalah Iskandar al-Yunani (Alexander Agung¹). Sebab, Iskandar² al-Yunani hidup pada masa yang berdekatan dengan zaman Nabi Isa alaihis salam. Padahal selang waktu antara Nabi Ibrahim alaihissalam dan Nabi Isa alaihissalam lebih dari dua ribu tahun.

[1] Kami menggunakan kata “”Agung bukan untuk mengagungkannya, tetapi karena nama Alexander (Agung) ini telah kental sebagai istilah sejarah. (-red.)

[2] Dalam Al-Qur’an dan hadits, Dzulqarnain tidak disebut dengan Iskandar Dzulqarnain (dengan tambahan Iskandar). Jadi, tidak ada dasarnya sama sekali menganggap bahwa Dzulqarnain sama dengan Alexander dengan sekadar berdalil bahwa Iskandar merupakan Arabisasi dari kata Alexander.

🔎 Isi artikel ini dinukil dari :
http://bit.ly/39FsPgh

📮Boleh Join & Share :
http://t.me/ukhuwah_anak_kuliah
http://simpellink.com/medsosuak