Salafy Temanggung
Salafy Temanggung oleh Abu Ammar Ahmad

guru laki-laki untuk anak perempuan di bawah 7 tahun

5 tahun yang lalu
baca 2 menit
Guru Laki-Laki Untuk Anak Perempuan Di Bawah 7 Tahun

Syaikh Abdul Aziz bin Baz rahimahulloh
Pertanyaan,

Apakah boleh laki-laki mengajar anak-anak perempuan di bawah usia 7 tahun?

Jawaban,

Tidak mengapa, karena mereka tidak teranggap wanita yang beraurat.
Tetapi menjadikan mereka bersama guru perempuan itu lebih bagus dan lebih pantas. Sebab hal itu bisa mengakibatkan sikap bermudah-mudahan. Terkadang didapati di antara anak-anak perempuan tersebut ada yang telah melampaui umur 7 tahun atau bahkan telah mencapai usia 9 tahun. Maka semestinya menutup pintu ini dan tidak mengajar anak-anak perempuan kecuali guru-guru wanita meskipun mereka masih kecil, agar tidak berakibat laki-laki mengajar anak-anak perempuan yang besar dan menimbulkan fitnah.

Demikian pula anak laki-laki yang kecil, yang mengajari mereka adalah guru laki-laki. Dan jangan bermudah-mudahan dalam hal itu dengan diajari oleh guru perempuan. Sebab, jika pintu ini dibuka lebar, maka orang akan bermudah-mudahan dalam hal ini.

Maka, anak laki-laki yang kecil diajar oleh guru laki-laki sebagaimana anak-anak laki-laki yang sudah besar.

Dan anak-anak perempuan yang kecil diajar oleh guru-guru perempuan, sebagaimana anak-anak perempuan yang sudah besar.

(Hal itu) dalam rangka menutup pintu keburukan dan memutus sebab-sebab munculnya fitnah.

✍️ Fatwa Syaikh bin Baz rahimahulloh

الجواب: لا حرج في ذلك؛ لأنهن لسن من أهل العورة، لكن جعلهن عند النساء أولى وأحرى؛ لأنه قد يفضي إلى التساهل قد يوجد فيهن من تجاوز السبع أو وصل إلى التسع، فالذي ينبغي سد هذا الباب، وأن لا يتولى تدريس البنات إلا النساء وإن كن صغارًا، حتى لا يتوصل بذلك إلى تدريس الكبيرات، والفتنة، وهكذا الصغار من الرجال يتولى تدريسهم الرجال، ولا يتساهل في ذلك مع النساء؛ لأنه إذا فتح الباب تساهل الناس في هذا الأمر، فالأولاد الصغار يدرسهم الرجال كالكبار، والبنات الصغيرات يدرسهن النساء كالكبيرات سداً للباب وحسماً لأسباب الفتنة، نعم.

#fatwaulama #guru #pengajar #anaklakilaki #anakperempuan

•••┈••••○❁❁○••••┈•••
 WhatsApp
•KITA SATU•
Bagi-bagi faedah ilmiahnya….ayo segera bergabung
•Join Channel KIT•
https://t.me/KajianIslamTemanggung

?? Dengarkan••• [ VERSI BARU❗ ] Kajian Islam dan Murotal al-Quran setiap saat di Radio Islam Indonesia
http://bit.ly/AplikasiRadioIslamIndonesia2

Oleh:
Abu Ammar Ahmad