Problematika Umat
Problematika Umat oleh Abu Ismail Rijal

kurban di mekah atau di kampung

setahun yang lalu
baca 1 menit
Kurban di Mekah atau di kampung

Pertanyaan:

Manakah yang afdhol kurban di Mekah ketika saya haji atau menyembelih kurban di kampung?

Jawab:

Apabila anda berangkat haji dan berkeinginan untuk menyembelih kurban (udhiyah), maka menyembelih di kampung lebih afdhol, insyaallh. Allahu a’lam.

Lebih afdhol dari sisi manfaatnya yang lebih besar, karena sedikitnya orang yang berkurban di kampung dan banyaknya orang orang fakir dan miskin.

Demikian pula lebih afdhol dari sisi anda berbuat baik kepada kerabat-kerabat dekat dan tetangga.

Sebagai contoh, saat Rasulullah shallallahu’alaihi wasallam haji wada’, beliau menyembelih seratus ekor unta di Mina sebagai Hadyu beliau, karena beliau menunaikan haji qiron.

Bersamaan dengan itu, beliau juga menyembelih kurban berupa dua ekor kambing di Madinah. Allahu a’lam.

Oleh:
Abu Ismail Rijal