Problematika Umat
Problematika Umat oleh Abu Ismail Rijal

anak zina dinasabkan pada ibu

6 tahun yang lalu
baca 1 menit

Soal:

Syaikh kami yang mulia. Seorang pemuda muslim ingin menikahi wanita nashrani, dan dia telah berhubungan suami-istri dengan wanita tersebut tanpa akad pernikahan. Sekarang wanita tersebut hamil. Maka apa yang harus dilakukan? Semoga Allah membalas anda dengan kebaikan. Dan perkara ini banyak terjadi di negeri-negeri barat. Laa haula walaa quwwata illa billah.

Jawab:

Apabila keduanya telah bertaubat kepada Allah, maka tidak mengapa untuk menikahi nya setelah wanita itu melahirkan.

Dan anak yang lahir tersebut dinisbatkan kepada ibunya, tidak kepada laki-laki itu, karena anak tersebut adalah anak hasil zina bukan karena pernikahan.

Namun apabila keduanya belum bertaubat, maka laki-laki itu tidak boleh menikahinya.
Kami memohon kepada Allah agar membimbing mereka untuk bertaubat nasuha, dan memberi hidayah wanita nashrani ini kepada islam. Sesungguhnya Allah maha mendengar dan maha dekat.

 

Oleh:
Abu Ismail Rijal