Fatwa Ulama
Fatwa Ulama oleh al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'

pembagian sifat-sifat allah

2 tahun yang lalu
baca 2 menit
Pembagian Sifat-sifat Allah

Pertanyaan

Apakah ulama salaf pernah mengklasifikasikan sifat-sifat Allah ke dalam; "Hissiyah" dan "Ma'nawiyah", atau "Dzatiyah" dan "Khabariyah", ataukah ada klasifikasi selain itu dari mereka? Ada beberapa sifat seperti "al-Wujud", al-Baqa` dan "al-Qidam. Apakah sifat-sifat tersebut boleh dinisbatkan kepada Allah? Padahal itu tidak ada dalil dari al-Quran dan as-Sunnah. Namun, dalilnya hanya berdasarkan pemahaman dari beberapa dalil atau hanya menggunakan akal menurut pengetahuan saya. Bolehkan mengambil nama-nama Allah dari sebagian perbuatan-Nya, seperti "as-Satir" berasal dari "Satr (menutupi)" dan "Muhmal al-inats" berasal dari firman-Nya,
وَمَا تَحْمِلُ مِنْ أُنْثَى وَلاَ تَضَعُ إِلا بِعِلْمِهِ
"Dan tidak ada seorang perempuan pun mengandung dan tidak (pula) melahirkan melainkan dengan sepengetahuan-Nya." (QS. Fathir: 11) Dan demikian seterusnya. Apabila ini dibolehkan, apa dalil yang menunjukkan hal itu?

Jawaban

Sifat Allah dibagi menjadi dua; “Dzatiyah” dan “Fi’liyah”. Sifat Dzatiyah seperti, “al-Wajh” (Wajah), al-Yadain” (Dua Tangan) dan “al-‘Uluw” (Tinggi). Dan sifat Fi’liyah seperti, “al-Khalq” (Menciptakan), “ar-Rizq” (Memberi rejeki), “al-Istiwa`” (Bersemayam), “al-Kalam” (berbicara), dan sifat yang lainnya.

“al-Wujud” (Ada) dan “al-Qidam” (Ada sejak dulu) bukan termasuk sifat Allah, karena tidak ada dalil yang menunjukkan hal itu. Yang ada hanya berupa berita bahwa Allah itu “Maujud” (Ada), dan “Qadim” (Ada sejak dulu), karena dalil yang berupa khabar tentang Allah itu lebih luas dari pada dalil tentang nama-nama dan sifat-sifat Allah. Adapun sifat “al-Baqa`” dalilnya ada firman Allah Ta’ala,

وَيَبْقَى وَجْهُ رَبِّكَ ذُو الْجَلالِ وَالإِكْرَامِ

“Dan tetap kekal Wajah Tuhanmu yang mempunyai kebesaran dan kemuliaan.” (QS. Ar-Rahmaan: 27)

Juga firman Allah Ta`ala,

هُوَ الأَوَّلُ وَالآخِرُ

“Dialah Yang Awal dan Yang Akhir.” (QS. Al-Hadid: 3)

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menafsirkan ayat ini di dalam sabdanya,

أنت الأول فليس قبلك شيء، وأنت الآخر فليس بعدك شيء

“Ya Allah, Engkaulah Yang Maha Pertama tiada sesuatu pun sebelum-Mu, Engkaulah Yang Maha Terakhir tiada sesuatu pun setelah-Mu.”

Menentukan nama-nama Allah harus dengan dalil al-Quran dan as-Sunnah, tidak boleh memberi nama kecuali dengan nama yang telah Allah tentukan. Tidak boleh mengambil nama Allah dari semua perbuatannya.

Namun, yang benar adalah mengambil sifat Allah dari setiap nama-nama-Nya, seperti “ar-Rahman ar-Rahim” berasal dari sifat “ar-Rahmah”, demikian seterusnya.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Oleh:
al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'