Orang yang tidak berpuasa beberapa hari di bulan Ramadan wajib mengqadhanya sebelum tiba bulan Ramadan selanjutnya, baik di musim dingin maupun di musim lain. Hal ini berdasarkan firman Allah Ta’ala,
“Maka barangsiapa di antaramu ada yang sakit atau dalam perjalanan (lalu ia berbuka), maka (wajiblah baginya berpuasa) sebanyak hari yang ditinggalkan itu pada hari- hari yang lain” (QS. Al-Baqarah: 184)
Ada riwayat bahwa Aisyah radiyallahu `anha tidak mengqadha utang puasa Ramadannya kecuali pada bulan Sya`ban karena melayani Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam.
Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.