Atsar.id
Atsar.id oleh Atsar ID

shopping di bulan ramadhan

8 tahun yang lalu
baca 3 menit

SHOPPING DI BULAN ROMADHON


Asy Syeikh Muhammad Bin Sholih Al Utsaimin :

Kebanyakan dari manusia terkhusus wanita terlewatkan dari kebaikan yang besar pada bulan ini (Romadhon).

Disebabkan karena mereka menghabiskan waktu mereka di awal bulan Romadhon untuk membeli aneka makanan  dan minuman dan barang barang yang sifatnya pelengkap.

Dan terkadang yang demikian ini sampai pada tingkatan BERLEBIHAN yang kita dilarang didalam agama kita.

Allah Ta'alaa berfirman :

 (يَا بَنِي آدَمَ خُذُواْ زِينَتَكُمْ عِندَ كُلِّ مَسْجِدٍ وكُلُواْ وَاشْرَبُواْ وَلاَ تُسْرِفُواْ إِنَّهُ لاَ يُحِبُّ الْمُسْرِفِين)

” Wahai anak adam pakailah perhiasan kalian disetiap kalian akan masuk masjid dan makanlah dan minumlah dan jangan melampaui batas sesungguhnya Allah tidak menyukai orang orang yang melampaui batas ”

Dan perkara ini berulang di akhir bulan pada sepuluh hari terakhir ketika manusia sedang bersantai dan sedang menghabiskan waktunya terkhusus setelah sholat taraweh, mereka berbelanja untuk kebutuhan iedul fitri.

ini perkara yang terpuji yaitu bergembira dan menyiapkan diri untuk menyambut iedul fitri.

 Tetapi perkara ini hendaknya harus PERTENGAHAN dan jangan sampai berlebihan.

Sebagian hadir didalam sholat tetapi fikirannya kemana mana dan dia sholat dalam keadaan terburu buru, yang demikian ini agar bisa segera kepasar untuk membeli barang yang diinginkannya untuk keluarganya dan anak anaknya.

Dan apakah perbuatan ini terkhusus di sepuluh terakhir dari romadhon sesuai dengan sunnah Nabi Shollahu Alaihi Wa Sallam?

Dimana kita dari semangatnya beliau Shollahu Alaihi Wa Sallam untuk beribadah di hari hari ini

Maka bersemangtlah saudara saudaraku dan saudari saudariku untuk mengerjakan ketaatan dan jauhilah dosa dan kejelekan agar kalian beruntung dengan kehidupan yang baik didunia dan pahala yang banyak setelah kematian.

Allah  Azza Wa Jalla berfirman :

 مَنْ عَمِلَ صَالِحًا مِنْ ذَكَرٍ أَوْ أُنْثَى وَهُوَ مُؤْمِنٌ فَلَنُحْيِيَنَّهُ حَيَاةً طَيِّبَةً وَلَنَجْزِيَنَّهُمْ أَجْرَهُمْ بِأَحْسَنِ مَا كَانُوا يَعْمَلُون

”Barang siapa yang beramal sholih dari kalangan laki laki atau wanita dalam keadaan dia beriman maka Kami akan berikan kehidupan yang baik dan kami akan berikan balasan pahala dengan lebih baik dari apa yang mereka kerjakan”.

Ya Allah teguhkanlah kami diatas keimanan dan amal sholih, Dan hidupkan kami dengan kehidupan yang baik, Dan kumpulkan kami dengan orang orang sholih. WalhamdulillahiRobbilAlamin
Wa shollallahu Wa Sallam Ala Nabiyyina Muhammad Wa Ala Alihi Wa Shohbihi Ajmain.

••••••••••••••••••••••••••

Sumber: Majalis Romadhoniah/http://www.sahab.net
Telegram: https://bit.ly/Berbagiilmuagama
Alih bahasa: Abu Arifah Muhammad Bin Yahya Bahraisy

Oleh:
Atsar ID