KUMPULAN HADITS SHAHIH PILIHAN 003
TANDA KIAMAT : WANITA IKUT BERDAGANG
بيْنَ يَدَيِ السَّاعَةِ تَسْلِيمَ الْخَاصَّةِ، وَفُشُوَّ التِّجَارَةِ، حَتَّى تُشَارِكَ الْمَرْأَةُ زَوْجَهَا عَلَى التِّجَارَةِ.
Dari Abdullah bin Mas’ud radhiyallahu anhu dari Nabi shallallahu aalaihi wa sallam, bahwasanya beliau bersabda :
"Menjelang terjadinya hari kiamat, salam hanya khusus diucapkan kepada orang-orang tertentu...
Dan menyebarnya perdagangan hingga seorang wanita menyertai suaminya dalam berdagang.
HR. Ahmad dan sanadnya dinilai shahih oleh Ahmad Syakir rahimahullah
AKHLAK YANG BAIK & BANYAK DIAM
Berkata Nabi صلى الله عليه و سلم
"Wajib atasmu untuk berakhlak mulia dan banyak diam. Demi Dzat yang jiwaku berada di tangan-Nya, tidaklah manusia menjadi baik (melainkan) dengan kedua perkara tersebut."
Dihasankan oleh Syaikh al-Albani dalam ash-Shahihah 1938
ANDA MENDENGAR MUSIK? INI SUNNAHNYA...
Tatkala engkau mendengar musik, tutuplah telingamu dengan jari-jarimu.
Berkata Nafi' maula Ibnu Umar radhiyallahu 'anhuma, "Ibnu umar mendengar suara seruling, maka beliau pun menutup telinga beliau dengan jari-jarinya dan berjalan menjauh.
Kemudian beliau pun berkata kepada ku, "Wahai Nafi' apakah kamu masih mendengar sesuatu?. Maka aku katakan, "Tidak! Aku sudah tidak mendengarnya lagi."
Berkata Nafi', "Maka beliau pun membuka telinganya kembali dan berkata, "Dahulu aku bersama Nabi shallahu 'alaihi wa sallam mendengar yang seperti ini, maka Nabi pun melakukan yang seperti ini pula."
Di shahihkan oleh Syaikh al-Albani
Sumber : Kitab Tahriimu Aalaati ath-Tharb
KELEMBUTAN DALAM KEHIDUPAN RUMAH TANGGA
Dari Aisyah bahwa ia berkata, Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda,
"Jika ALLAH 'azza wa jalla menghendaki kebaikan bagi sebuah keluarga, maka ALLAH akan memasukkan kelembutan kepada mereka."
HR. Ahmad dalam Musnad dan dishahihkan oleh Syaikh al-Albani dalam Shahihul Jaami' 303
MELIHAT KE BAWAH PERIHAL HARTA DUNIAWI
Dari Abu Hurairah, Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda,
انظروا إلى من هو أسفل منكم ولا تنظروا إلى من هو فوقكم ، فهو أجدر أن لا تزدروا نعمة الله عليكم
“Pandanglah orang yang berada di bawahmu (dalam urusan dunia) dan janganlah engkau memandang orang yang berada di atasmu (perihal duniawi). Yang demikian itu akan membuatmu tidak meremehkan nikmat ALLAH padamu.”
HR. Bukhari dan Muslim
SUNGGUH MENGERIKAN NAFAS PENGHUNI NERAKA
Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu berkata, telah berkata rasulullah shallahu 'alaihi wa sallam :
Kalau seandainya di masjid ini ada SERATUS RIBU orang atau BAHKAN LEBIH dan di situ pula ada SEORANG penduduk neraka lalu dia bernafas dan nafasanya mengenai mereka, maka pasti akan terbakar masjid tersebut dan juga terbakar pula orang yang ada di dalamnya.
Hadits ini di shahihkan oleh syaikh al albani di dalam kitab as Silsilah ash Shahihah no: 2509
Ya Allah lindungilah kami dari NERAKA
JANGAN LUPA ANGKAT AMIR (PEMIMPIN) SAFAR SEBELUM BERANGKAT DAUROH
Dari Abu Sa’id dan Abu Hurairah mereka berkata, Rasulullah Shollallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
Apabila ada tiga orang hendak keluar dalam sebuah perjalanan safar, maka hendaknya mereka mengangkat salah seorang dari mereka menjadi PEMIMPIN dalam safarnya.
HR. Abu Dawud dan dihasankan oleh Syaikh al-Albani dalam as-Shahihah 3/314
KETIKA SAFAR BANYAK DOA YA AKHI... MUSTAJAB LHO ...
Ada tiga doa mustajab (terkabulkan) yang tidak perlu diragukan lagi yaitu :
Doanya orang yang terzholimi, doanya seorang musafir, doanya orang tua kepada anaknya...
HR. Ahmad dan selainnya. Syaikh al Albani rahimahullah menilai hadits ini sanadnya HASAN
IMAN JUGA BISA USANG LHO... WASPADA ..
Berkata Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam :
"Sesungguhnya iman bisa menjadi usang di dalam diri kalian sebagaimana baju juga bisa menjadi usang, maka mohonlah kepada ALLAH ta'ala agar memperbarui iman di dalam hati-hati kalian."
Dishahihkan oleh asy Syaikh al-Albani di dalam Shahihul Jaami' nomor 1590
JIKA SUDAH REZEKINYA PASTI AKAN DIDAPAT...
Nabi 'alaihissholatu wassalam bersabda :
"Jika seandainya Anak adam lari dari rizqinya sebagaimana dia lari dari kematian... pasti dia akan menjumpai rizqinya tersebut sebagaimana kematian akan menjemputnya."
Sumber : as-Silsilah ash-Shahihah 952
PUJILAH ALLAH TA'ALA DI MASA SAKITMU
Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda yg artinya,
"Jika seorang hamba sakit, Allah mengutus kepadanya DUA malaikat. Dia [ ALLAH ] berfirman,
Lihatlah apa yang dia katakan kepada orang yang menjenguknya!
Jika orang-orang itu datang, kemudian hamba ini MEMUJI dan MENYANJUNG Allah, maka kedua malaikat ini akan mengangkat ucapannya kepada Allah ﷻ dan Allah lebih tahu.
Allah pun berfirman, Wajib bagi-Ku jika,
Aku mewafatkannya untuk Aku masukkan surga...
Dan jika Aku menyembuhkannya akan Aku ganti dia dengan daging yang lebih baik dari dagingnya dan darah yang lebih baik dari darahnya...
Aku juga akan menggugurkan dosa2nya...
Dihasankan Syaikh Al Albani dalam: Shahihut Targhib no 3431. Silsilah Ash Shahihah no 1/551
SEDEKAH DIAM-DIAM & SILATURAHMI
Dari Abu Said al-Khudry dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda :
"Sedekah yang di sembunyikan akan memadamkan kemurkaan ALLAH silaturahmi akan menambah umur,
dan melakukan kebaikan akan menjaga dari berbagai kejelekan yang menimpa "
Dishahihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shohih Jami' no.3760
SOLUSI KETIKA DISENGAT KALAJENGKING
Dahulu Rasulullah shallallaahu'alaihi wasallam pernah disengat oleh seekor kalajengking dalam keadaan beliau shalat.
Maka beliau meminta untuk didatangkan air dan garam lalu beliaupun mengusap bekas sengatan tersebut, seraya membaca surat al-Kaafiruun, al-Falaq dan an-Naas.
Sumber : Silsilah Hadits Sahihah 2/80
ADAB PENTING KETIKA SUJUD
Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam bersabda :
"Tidak sah shalat seseorang yang tidak menempelkan hidungnya ke tanah (tempat sujud)."
Sumber : Tamamul Minnah karya al-Albani halaman 170
TATA CARA SHALAT GERHANA
Telah menceritakan kepada kami Muhammad bin Mihran telah menceritakan kepada kami Al Walid bin Muslim telah mengabarkan kepada kami Abdurrahman bin Namir mendengar Az Zuhri berkata, dan telah mengabarkan kepadaku Katsir bin Abbas dari Ibnu Abbas dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam,
Bahwasanya dalam shalat (Khusuf) beliau mengerjakan empat kali ruku' dan empat kali sujud dalam dua rakaat.
Dan telah menceritakan kepada kami Hajib bin Al Walid telah menceritakan kepada kami Muhammad bin Harb telah menceritakan kepada kami Muhammad bin Al Walid Az Zubaidi dari Az Zuhri ia berkata, Katsir bin Abbas menceritakan bahwa Ibnu Abbas menceritakan tentang shalat kusuf (gerhana matahari) Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam sebagaimana hadits yang telah diceritakan oleh Urwah dari Aisyah.
Sumber : Shahih Muslim 1503
LUANGKAN WAKTU SETIAP HARI UNTUK MEMBACA AL-QUR'AN
"Orang yang mahir membaca Al-Qur'an kelak akan bersama para malaikat yang mulia lagi baik.
Sedangkan seseorang yang membaca AL-Qur'an dengan terbata-bata dan terasa berat dalam membacanya, maka baginya dua pahala."
HR. Al-Bukhori & Muslim dari Umul Mukminin 'Aisyah رضي الله عنها
Nabi 'alaihishalatu wassalam bersabda :
"Sesungguhnya benar-benar ada seseorang yang telah mengerjakan sholat selama enam puluh tahun namun tidak diterima sholatnya,
mungkin dia telah menyempurnakan ruku' akan tetapi TIDAK menyempunakan sujud atau sebaliknya dia telah menyempurnakan sujud akan tetapi TIDAK menyempurnakan ruku' ".
(Di antara maknanya tidak sempurna yaitu tidak tumakninah ketika melakukan sujud atau rukuk)
Dihasankan oleh Syaikh al Albani dalam Shahih At Targhib no. 529
DUA HAL YANG DIBENCI MANUSIA
Rasulullah shalallahu alaihi wa sallam bersabda :
Ada dua perkara yang dibenci Bani Adam :
Dia benci kematian padahal kematian lebih baik bagi seorang mukmin daripada tertimpa fitnah
Dia benci harta yang sedikit padahal sedikitnya harta akan menyebabkab hisabnya semakin sedikit.
Hadits riwayat Ahmad dan dishahihkan oleh as Syaikh al Albani nomor hadist (813)
BAHAYA KEZALIMAN
Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu, beliau berkata bahwa Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda :
"Barang siapa yang pernah menzalimi saudaranya baik dengan, Menjatuhkan kehormatan... Atau mengambil sesuatu yang menjadi miliknya...
Hendaknya ia meminta kehalalannya dari kezaliman tersebut hari ini.
Sebelum tiba suatu hari yang tidak akan bermanfaat lagi dinar dan dirham.
Sehingga apabila ia mempunyai amal shalih maka akan diambil seukuran kezaliman yang dia lakukan.
Namun jika dia TIDAK memiliki amal shalih, maka keburukan orang yang terzalimi akan diambil kemudian dibebankan kepadanya.
HR. al-Bukhari
KEUTAMAAN MENGUCAPKAN SALAM KETIKA MASUK RUMAH
Dari Anas bin Malik radhiyallahu ta'alaa 'anhu berkata : Rasulullah shallallahu 'alaihi was sallam telah bersabda :
"Wahai anakku apabila engkau masuk kepada keluargamu, maka ucapkanlah salam kepadanya.
Hal itu akan menjadi keberkahan untukmu dan keluargamu."
HR. at Tirmidzi dan berkata asy-Syaikh al Albani: hadits tersebut Hasan li ghairih
SHALAT SUNNAH DENGAN PAHALA LUAR BIASA
Bersabda Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam :
"Barang siapa yang shalat sebelum dhuhur 4 rokaat dan setelahnya 4 rokaat, maka ALLAH akan mengharamkan neraka atasnya".
Shahih at-Tirmidzi karya Imam al-Albani 427
BAHAYA KEZALIMAN
Abu Hurairah radhiallahu anhu, beliau berkata bahwa Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda :
“Barang siapa yang pernah menzalimi saudaranya baik dengan,
Menjatuhkan kehormatan...
Atau mengambil sesuatu yang menjadi miliknya...
Hendaknya ia meminta kehalalannya dari kezaliman tersebut hari ini.
Sebelum tiba suatu hari yang tidak akan bermanfaat lagi dinar dan dirham.
Sehingga apabila ia mempunyai amal shalih maka akan diambil seukuran kezaliman yang dia lakukan.
Namun jika dia TIDAK memiliki amal shalih, maka keburukan orang yang terzalimi akan diambil kemudian dibebankan kepadanya.
HR. al-Bukhari
Kumpulan hadits ini dikompilasi bit.ly/KajianIslamTemanggung
|
kumpulan hadits shahih pilihan 03 |