Atsar.id
Atsar.id oleh Atsar ID

daftar kelompok / sekte / aliran sesat

4 tahun yang lalu
baca 4 menit

SEKILAS TENTANG SEBAGIAN SEKTE-SEKTE SESAT

Daftar Kelompok / Sekte / Aliran Sesat

(Muqaddimah Penerjemah: Berkata seorang penyair:

عرفت الشر لا للشر ولكن لتوقيه

ومن لا يعرف الشر من الخير يقع فيه

Aku mengetahui kejelekan bukan untuk melakukan kejelekan, tetapi agar bisa membentengi diri darinya

Karena orang yang tidak mengetahui kejelekan dari kebaikan, dia akan terjatuh pada kejelekan itu)

Berkata al-'Allamah Zaid bin Muhammad al-Madkhali rahimahullah:

1. Al-Watsaniyyah:

Kelompok yang terang-terangan dalam beribadah kepada selain Allah. Atau beribadah kepada selain Allah, bersamaan dengan itu, dia juga beribadah kepada Allah. Dan ini adalah kesyirikan yang tidak akan Allah ampuni.

2. An-Nashraniyyah (Nasrani)

Mereka adalah orang yang berpendapat bahwa Tuhan itu terdiri dari 3 oknum, yang Allah berfirman tentang mereka:

لَّقَدْ كَفَرَ الَّذِينَ قَالُوا إِنَّ اللَّهَ ثَالِثُ ثَلَاثَةٍ ۘ وَمَا مِنْ إِلَٰهٍ إِلَّا إِلَٰهٌ وَاحِدٌ ۚ

Sungguh telah kafirlah mereka yang berkata: sesungguhnya Allah adalah salah satu dari tiga (Tuhan). Padahal tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali sesembahan yang Maha Esa (Q.S. Al-Maidah:73)

3. Al-Hululiyyah:

Mereka adalah orang-orang yang berpendapat bahwa Allah ada di mana saja. Maha Tinggi Allah dari ucapan mereka dengan ketinggian dan keagungan (yang tidak ada bandingannya)

4. Al-Ittihadiyyah:

Mereka berpendapat dengan wihdatul wujud. Yakni tidak ada beda antara Yang Maha Pencipta dengan makhluk ciptaannya. Sebagaimana salah seorang di antara mereka-semoga Allah membinasakannya-berkata (dalam syairnya):

"Tidaklah anjing dan babi kecuali keduanya adalah sesembahan kami

Dan Allah itu tidak lain kecuali seorang rahib yang ada di gereja."

5. Al-Jahmiyyah

Mereka kelompok yang mengingkari nama-nama dan sifat-sifat Allah. Dan mendustakan nash-nash al-Qur'an dan Sunnah (tentang nama-nama dan sifat-sifat Allah)

6. Al-Musyabbihah

Mereka adalah orang-orang yang menyamakan makhluk dengan sang Pencipta, seperti orang-orang Kristen. Demikian pula orang yang menyamakan sang Pencipta dengan makhluk-Nya. Sebagaimana yang dilakukan kelompok-kelompok bid'ah. Mereka menetapkan bagi Allah sifat-sifat yang mana sifat-sifat itu merupakan kekhususan para makhluk yang lemah.

7. Al-Qadariyyah

Mereka adalah kelompok yang mengingkari takdir. Mereka berpendapat:

A. Bahwasanya Allah tidak menciptakan kebaikan dan kejelekan (kelompok pertama). Atau

B. Mereka mengatakan bahwa Allah hanya menciptakan kebaikan dan tidak menciptakan kejelekan (kelompok kedua)

8. Al-Jabriyyah

Mereka adalah orang-orang yang berpendapat bahwa manusia dipaksa untuk melakukan kejelekan seperti sebuah pohon yang ditiup angin.

9. Al-Murji-ah

Mereka terdiri dari beberapa sekte. Di antaranya ada yang berkeyakinan bahwa kemaksiatan tidaklah berefek negatif kepada keimanan. Sebagaimana ketaatan tidak bermanfaat beserta kekufuran.

Di antara mereka ada yang berkeyakinan bahwa iman hanyalah pengenalan (Allah) di dalam hati saja (yakni tidak perlu berikrar dengan lisan dan beramal dengan anggota badan-pent).

Di antara mereka ada pula yang berkeyakinan bahwa iman hanya ucapan di lisan saja.

Di antara mereka ada yang memisahkan amalan dari cabang iman (tidak menganggap amalan bagian dari keimanan-pent)

10. Al-Mu'tazilah

Sekte ini berkeyakinan bahwa al-Qur'an adalah makhluk. Dan orang-orang yang bertauhid yang bermaksiat akan kekal di neraka apabila mereka mati dan belum sempat bertaubat.

11. Al-Khawarij

Mereka adalah penganut manhaj takfir. Yakni mereka menvonis kafir seseorang karena melakukan satu dosa besar, walaupun pelakunya dari kalangan orang-orang yang bertauhid. Dan mereka menghukumi (pelaku dosa besar tersebut) kekal di neraka jika dia mati di atas dosa tersebut

 12. Al-Asyaa'irah, al-Kullabiyyah, dan al-Maaturiidiyyah

Ada pada mereka beberapa penyimpangan nyata yang menyelisihi Ahlus Sunnah wal Jama'ah dalam pembahasan seputar nama-nama Allah dan sifat-sifat-Nya. Juga pembahasan tentang keimanan dan lainnya dalam sekian banyak bab-bab ilmu. Bisa engkau cari di sumber-sumbernya.

13. Syi'ah Rafidhah

Sekte ini menyelisihi kaum muslimin dalam semua (perkara agama) baik secara global maupun secara terperinci.

14. Ash-Shufiyyah (sufi)

Sekte ini ada yang ekstrem dan ada pula yang tidak ekstrem. Yang ekstrem berkeyakinan adanya wihdatul wujud, yaitu tidak terpisahnya antara Sang Pencipta dan makhluk (manunggaling kawulo lan gusti-pent). Mereka adalah pengikut Ibnu 'Arabi, Ibnu Sab'in, dan yang semisal keduanya.

15. Al-Mufawwidhah

Mereka adalah orang-orang yang berkata:"Kami serahkan makna sifat-sifat Allah Sang Maha Pencipta, kepada Allah sendiri." Berkata Ibnu Taimiyyah rahimahullah tentang keyakinan ini (tafwidh):"tafwidh adalah jenis ilhad (penyimpangan) yang paling jelek."

16. Al-Waqifah

Mereka adalah orang-orang yang berkata (berkeyakinan):"Kami tidak mengatakan al-Qur'an itu makhluk atau bukan makhluk."

(Aqidah Ahlus Sunnah tentang al-Qur'an adalah ucapan Allah dan bukan makhluk-pent)

⛓️ Bersambung, insyaAllah

📖 Al-Ajwibah al-Atsariyyah 198/200

🍋 Thuwailibul 'Ilmisy Syar'i (TwIS)

t.me/salafysitubondo

Oleh:
Atsar ID