Asysyariah
Asysyariah

surat pembaca edisi 103

9 tahun yang lalu
baca 2 menit
Surat Pembaca Edisi 103

Lanjutan Pembahasan Shalat

Setelah kajian tentang shalat sudah tamat. Mudah-mudahan bisa segera dibukukan beserta kajian tentang azan (jadi satu buku). Berikutnya, mohon juga dimuat di majalah ini tentang zikir-zikir setelah shalat fardhu. Barakallahu fikum.

Ulul Albab—0852597xxxxxx

  • Jawaban Redaksi:

Usul Anda menarik, insya Allah kami pertimbangkan. Wa barakallahu fikum.

 

Ukuran Majalah Diperkecil

Saya mau usul, bagaimana kalau Majalah Asy Syariah dibuat ukuran kecil  (ukuran saku, 8x12cm) agar bisa dibawa dengan mudah/praktis. Barakallahu fikum.

085221xxxxxx

  • Jawaban Redaksi:

Kami ucapkan jazakallahu khairan atas usul Anda. Perlu diketahui, untuk mewujudkannya, banyak hal yang harus diubah. Bisa jadi, ukuran huruf diperkecil, bahkan beberapa rubrik mungkin perlu dihilangkan agar jumlah halaman tidak terlalu tebal. Karena itu, untuk saat ini, kami anggap ukuran yang ada merupakan yang paling sesuai dengan kebutuhan. Barakallahu fikum.

 

Menyebarluaskan Isi Asy Syariah

Apa boleh isi Majalah Asy Syariah saya perbanyak dengan cara difotokopi lalu saya sebarluaskan?

085250xxxxxx

  • Jawaban Redaksi:

Pada dasarnya, kami sangat senang dan menghargai setiap pihak yang berkeinginan membantu menyebarkan dakwah Ahlus Sunnah wal Jamaah melalui majalah kesayangan kita ini. Selama memenuhi syarat yang kami cantumkan pada halaman 3, kami persilakan.

 

Pembahasan Mengurus Jenazah

Berkat kemudahan dari Allah ‘azza wa jalla kami senang bisa menjadi pelanggan Asy Syariah, membacanya tidaklah membosankan. Alhamdulillah. Namun, kami menunggu Majalah Asy Syariah untuk membahas seputar ‘kematian’ dan yang terkait dengannya, semisal cara mengafani, cara memandikan, cara menyalati disertai bacaannya.

Abu Affan—087839xxxxxx

  • Jawaban Redaksi:

Pembahasan pengurusan jenazah pernah kami muat—meski bukan dalam Rubrik “Kajian Utama”—secara berurutan pada Rubrik “Wanita Dalam Sorotan” edisi 016—023. Bisa Anda baca di website kami, www.asysyariah.com, pada tautan edisi terkait. Kami sarankan pula Anda baca Panduan Mudah Mengurus Jenazah, karya al-Ustadz Muhammad as-Sarbini, Penerbit Oase Media.

 

Bahas ISIS

Mohon dibahas tuntas tentang kelompok ISIS yang mulai memasuki Indonesia, dan dikhawatirkan merupakan kelompok teroris baru.

081327xxxxxx

  • Jawaban Redaksi:

Alhamdulillah, pada Rubrik “Kajian Khusus” edisi ini kami muat penjelasan Mufti Umum Kerajaan Arab Saudi, asy-Syaikh Abdul Aziz alu asy-Syaikh, tentang pemahaman Khawarij dan terorisme secara umum, serta ISIS sebagai salah satu titisan kelompok tersebut. Demikian pula kami muat penjelasan asy-Syaikh Dr. Khalid azh-Zhafiri tentang hal ini.